Sinopsis
dan Review Film Transformers 4 – Seri dari film andalan Michael Bay ini
ditinggal pemeran utamanya yaitu Shia Labeouf, Mark Wahlberg hadir sebagai
pengganti dan mencoba untuk membuat film terasa lebih fresh. Transformers Age
of Extinction bercerita empat tahun setelah insiden pertempuran Autobots dan Decepticons di Chicago. Setelah itu
berubah untuk para alien robot yang kini tidak bisa sembarangan lagi muncul
ketika pemerintah Amerika Serikat di bawah pimpinan Harlod Attinger. Doi
memberikan aturan bernama Cemetery Wind. Aturan ini bermaksud untuk memburu tidak hanya
Decepticons namun juga geng Autobots yang tersisa dan membinasakan mereka untuk
selamanya dengan bantuan alien pemburu Transfomers, Lockdown. Sementara di
tempat lain, di desa pedalaman Texas ada Optimus Prime yang mencoba
bersembunyi, sayangnya persembunyian yang dilakukan Optimus Prime ketawan oleh
seorang ilmuwan newbie Cade Yeager (Mark Wahlberg) yang tinggal bersama putri tunggalnya,
Tessa (Nicola Peltz), dan hal ini akan mengawali segala kekacauan yang akan
terjadi.
Bagi
gue Michael Bay cuma berani menggunakan cast baru, gue kira hadirnya semua cast
baru akan membuat Age of Extinction punya premis yang beda dan lebih menarik,
nyatanya Bay gak merubah banyak. Yang gue sedikit apresiasi adalah Bay mencoba
untuk tidak membuat terlalu banyak action-action gak penting.
Dari
jajaran cast, rombak skuad dari seri sebelumnya membuat Age of Extinction
terasa lebih baik. Untuk gue Mark Wahlberg bermain lebih baik dari Shia
Labeouf, belum lagi hadirnya Nicol Peltz menjadi pemanis yang menyenangkan.
Overall, Transformers Age of Extinction merupakan film yang begitu-begitu aja
cenderung jelek, meski seri keempatnya ini lebih baik dari seri ketiganya.
0 komentar:
Post a Comment