Cara Mengoptimalkan RAM Android

Posted by

Cara Mengoptimalkan RAM Android – Android dan RAM merupakan satu paket tidak bisa dilepaskan, karena salah satu pertimbangan dalam membeli smartphone Android tentu melihat berapa besar RAM dari Android tersebut. Tetapi berapapun RAM Android Anda, kerap kali masih terasa kurang, ini terjadi karena pada perangkat dengan spesifikasi berbeda, setiap Aplikasi membutuhkan memori yang beda pula. Oleh sebab itu sebenarnya yang harus Anda ketahui adalah dengan memaksimalkan RAM Android, perlu Tips dan Trik agar Android tidak lama saat digunakan. Berikut ini saya akan mengulasnya secara lengkap dari mulai penyebab serta solusi cara mengoptimalkan RAM Android.

http://leonardfresly.blogspot.com/


Penyebab RAM Android habis dan Smartphone terasa lemot ?
Pertanyaan umum seperti ini sebenarnya punya jawaban yang juga sangat umum, tentun adalah Aplikasi dan Game. Selain itu Aplikasi yang berjalan secara terus menerus juga merupakan faktor besar yang memakan RAM dan akibatnya Android terasa lemot, maksudnya adalah Aplikasi yang berupa chatting atau social media karena pasti Anda tidak melakukan logout jadi Aplikasi tersebut terus menerus menghabiskan RAM dan juga Battery Android Anda tentunya.

Cara Mudah Mengoptimalkan RAM Android secara Maksimal

Hapus Aplikasi yang Menghabiskan RAM dengan skala tinggi
Saat awal membeli Android, biasanya akan diinstall banyak Aplikasi agar Anda dapat langsung memaksimalkan handphone dengan nyaman tapi ada baiknya cek lagi Aplikasi yang terinstall pada handphone Anda dan bila terdapat Aplikasi jarang digunakan, saran saya lebih baik dihapus.

Jangan Terlalu banyak menggunakan Widget
Widget kerap kali dilakukan agar HomeScreen Android menjadi indah tetapi widget tersebut sangat banyak memakan RAM. Karena widget ini biasanya update melakukan update secara berkala. Selain itu untuk yang menginstall launcher, ada baiknya cek juga apa terlalu banyak memakan RAM, bila ternyata iya ada baiknya mending hapus karena meski tampilan menjadi indah tapi kalau menjadi beban dan membuat Anda tidak nyaman mengoperasikan handphone untuk apa gunanya.

Gunakan Aplikasi RAM Manager
Cara lain untunk membuat RAM jadi optimal adalah dengan bantuan Apliasi RAM Manager yang terdapat pada playstore secara gratis dan pro, Anda dapat memilih yang gratis saja. Aplikasi ini mempunyai fungsi untuk mengaktifkan profil tertentu agar manajemen RAM Android terpakai sesuai kebutuhan. Profilnya antara lain more free memory untuk memori bebas lebih banyak, balance for everyday using untuk kestabilan penggunaan setiap hari, multitasking mode untuk multitasking berat, sampai mode hard gaming untuk memainkan game berat.

Matikan Aplikasi yang tidak digunakan
Ada beberapa aplikasi yang meskipun sudah kita tutup, tapi tetap berjalan di background. Anda dapat matikan dengan cara masuk pada menu pengaturan / Setting lalu buka Apps, serta pilih Running. Pilih stop untuk matikan Aplikasi yang sedang tidak digunakan.

Gunakan Aplikasi XBooster
Selain RAM Manager ada juga Aplikasi yang harus diinstall pada Android Anda yaitu Xbooster. Aplikasi ini merupakan buatan dari member forum XDA. Saat awal banyak digunakan pada berbagai custom ROM xperia, tapi karena Aplikasi ini punya fungsi yang sangat asik akhirnya tersedia dan dapat diakses untuk semua merk Android. Fungsinya untuk melakukkan boosting RAM Android, cara kerjanya mirip task killer tapi lebih efektif.

Matikan Koneksi Nirkabel
Bagi yang belum tahu koneksi nirkabel yang saya maksud adalah seperti Wi-Fi atau Bluetooth, jangan lupa matikan saat selesai digunakan karena sebenarnya proses ini memakan cukup banyak RAM loh.

Sekian Cara Mengoptimalkan RAM Android yang dapat saya berikan kepada kalian. Bagi yang ingin bertanya atau menambahkan bisa melakukannya pada kolom komentar, semoga artikel saya dapat memberikan informasi. Bila dirasa berguna dan ingin mendapatkan update artikel pada blog saya bisa bergabung dengan melakukan join this site.


Blog, Updated at: 12:16 AM

0 komentar:

Post a Comment